Program Studi Keperawatan Anestesiologi Program Sarjana Terapan Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta telah menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Uji Komepetensi Naional Exit-Exam bagi Mahasiswa Keperawatan Anestesiologi secara internal yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom meeting pada Senin (6/09). Kegiatan ini sebagai salah satu bentuk persiapan mewujudkan lulusan yang berkompeten dan profesional.

“Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan gambaran dan persiapan pelaksanaan uji kompetensi nasional. Prodi KAN UNISA Yogyakarta tahun 2022 pertama kali akan meluluskan mahasiswa, harapannya 100% lulus kompeten.”, jelas Joko Muridiyanto, selaku Ketua Prodi, saat memberikan sambutan.

Kegiatan sosialisasi ini juga melibatkan mahasiswa angkatan 2018, 2019, dosen dan asisten dosen prodi Keperawatan Anestesiologi. Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan semangat dan dukungan bagi mahasiswa. Dan dari hasil sosialisasi tersebut prodi diharapkan langsung merencanakan tindak lanjut yaitu pelaksanaan tryout serta pembahasan bank soal.